Arsip ‘Scenes From the Atlanta Forest’

24 Oktober 2025

SCENES FROM THE ATLANTA FOREST adalah situs web terdesentralisasi yang berfungsi sebagai platform untuk komunike-komunike anonim, undangan, seni, dan diskusi yang terkait dengan perjuangan untuk menghentikan Kota Polisi di Atlanta. Proyek ini dimulai pada Februari 2021 dan berakhir pada November 2024. Blog ini kini dapat berfungsi sebagai penuturan ulang insurgen yang membangkitkan semangat mengenai perjuangan, proliferasi, dan masa itu secara lebih luas. Dengan blog ini, seseorang dapat menemukan inspirasi dan kekuatan, kesedihan dan kehilangan, keretakan dan resep. Semua itu diceritakan oleh orang-orang yang berjuang di tengah perjuangan.

Meskipun Noblogs masih dapat diakses melalui wayback machine, kami ingin membuat arsip ini lebih mudah dijangkau. Di bawah ini Anda dapat menemukan arsip lengkap serta arsip ringkas yang dapat digunakan sebagai indeks, dibentuk dalam bentuk .pdf dan dapat dibuat untuk cetak.

Kami berharap arsip ini menginspirasi lebih banyak lagi aksi, refleksi, dan tensi.

Meskipun banyak yang telah menganggap perjuangan ini telah berakhir, kami, para arsiparis dan beberapa orang yang masih berjuang melawan Kota Polisi, percaya bahwa perjuangan ini masih berlanjut. Kami mengambil janji dan ancaman kami dengan serius.

Apa janji yang kami buat satu sama lain?

Kami berjanji bahwa, “Jika mereka membangunnya, kami akan membakarnya.”

Sehingga, untuk menghormati janji ini, kami menyediakan arsip ini bukan sebagai sejarah yang tetap, memori, atau tren yang lalu, tetapi sebagai sejarah yang berkelanjutan, pengingat, dan komitmen-ulang terhadap perjuangan menghentikan Kota Polisi.

Kami ingin menghormati teman kami Cami (Tort) dan menjaga namanya hidup, bersama dengan pengaruhnya terhadap kami, perlawanan kami, dan api kami. Ini tidak akan selesai hingga tidak ada lagi polisi, tidak ada lagi penjara, dan tidak ada lagi kekaisaran!

Untuk dicetak:

Abridged archive – imposed b&w

Abridged archive – imposed color (blk & green)

Pembacaan layar/halaman penuh:

Abridged archive – .pdf b&w

Abridged archive – .pdf color (blk & green)

Complete archive – .pdf b&w

Complete archive – .pdf color (blk & green)

Sumber